Manfaat Pola Hidup Sehat Alami dan Konsumsi Produk Herbal
Manfaat Pola Hidup Sehat Alami dan
Konsumsi Produk Herbal. Sehat
itu mahal ini terbukti bila kita sakit pasti butuh biaya seperti biaya beli
obat, pemeriksaan kedokter, biaya rumah sakit jika diopname, dan lain
sebagainya. Tidak ada biaya pengobatan yang murah, bahkan di fasilitas
kesehatan milik pemerintah sekalipun. Agar kita tetap sehat dan terhindar dari
berbagai macam penyakit kita harus menerapkan pola hidup sehat dan dapat
dibantu juga dengan konsumsi produk herbal. Konsumsi minuman dan makanan herbal
untuk sehari-hari dan pemakaian obat herbal jika sakit.
Berikut ini adalah beberapa hal yang
harus dilakukan dalam penerapan pola hidup sehat :
1. Makan
dengan Menu Makanan yang Seimbang dan Tepat Waktu
Makanan yang seimbang adalah makanan
yang harus dimakan untuk membuat tubuh berfungsi dengan normal. Makanan
seimbang gabungan harusnya mengasilkan tenaga yang cukup,karbohidrat, protein,
lemak, serat (fiber), bahan galian, asam lemak, dan vitamin. Waktu makan juga
harus diperhatikan, jangan menunda-nunda makan atau melupakan sarapan. Tubuh di
paksa beraktifitas sementara pemasukkan tenaga tidak ada, tunggu saja dampak
buruk yang akan muncul. Contoh yang sering terjadi orang yang makan tidak
teratur rentan terkena penyakit maag.
2. Perbanyak
Makan Buah dan Sayuran
Sebenarnya sayuran dan buah-buahan
sudah termasuk kedalam menu makanan seimbang. Namun perlu ditekankan lagi, karena
sangat dianjurkan untuk banyak mengkonsumsi buah dan sayuran. Sayur dan Buah
mengandung berbagai jenis vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Sehingga
kesehatan dapat terjaga, dan membuat tubuh tidak mudah diserang penyakit.
3. Istirahat
Malam yang Cukup
Lama tidur untuk orang dewasa antara
6-8 jam. Pada jam-jam kita tidur terjadi tahapan detoksifikasi/mengeluaran racun-racun
dalam tubuh, jika tidur kita kurang maka proses itu tak akan sempurna. Sehingga
dapat mengakibatkan berbagai gangguan kesehatan.
4. Olahraga
Teratur
Olahraga sangat bermanfaat untuk
kesehatan tubuh. Dengan melakukan aktifitas ini kita dapat terhindar dari
berbagai penyakit, menjaga berat badan, metabolisme menjadi lancar sehingga
penyerapan nutrisi kedalam tubuh lebih sempurna yang membuat kita lebih bertenaga dan semangat
menjalankan aktifitas lain.
5. Minum
Air putih Sebanyak 2 liter dalam 1 hari
Sebagian dari kita pasti ada yang
masih malas minum banyak air putih, Mungkin hanya minum sedang makan atau lagi
haus. Kebiasaan tersebut harus di ubah karena tubuh sangat butuh pasokan air
yang cukup. Air memiliki peranan penting dalam tubuh. Sekitar 60% dari berat adalah
cairan (air). Dalam prosesnya cairan tersebut ada yang keluar melalui keringat
dan urine, untuk menjaga volume cairan tubuh tetap normal maka kita harus minum
yang cukup. Kekurangan cairan tubuh di sebut dehidrasi yang dapat menyebabkan
gangguan kesadaran, pada tingkat lebih parah menyebabkan kehilangan kesadaran,
koma bahkan bisa berakibat kematian. Dehidrasi juga dapat menyebabkan gangguan pada ginjal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar